"SELAMAT DATANG DI BLOG INI - SEMOGA ANDA MENDAPATKAN APA YANG ANDA CARI DI SINI"

Friday, June 28, 2013

Langsung-tak langsung (Permainan kerjasama-1-Game training)

GAME TRAINING




Permainan Kerjasama I : “langsung-tak langsung”


Bahan/ alat : 

Dua buah gambar karikatur sederhana (saling berbeda), karton manila / kertas plano(4) , spidol (4).


Cara permainan :


  1. Peserta dibagi atas beberapa kelompok (4 kelompok). Tiap kelompok maksimal 5 orang, dan memilih ketua dan sekretarisnya.
  2. Kepada semua anggota kelompok dipersilahkan melihat gambar asli (karikatur sederhana) selama 1 menit. Lalu kembali ke tempat semula. Untuk dua kelompok pertama (A dan B) diperintahkan membuat gambar tiruan  karikatur tersebut berdasarkan masukan/ hasil penglihatan dari  masing-masing (semua) anggota kelompok. Seorang bertugas menggambar, yang lainnya memberikan instruksi/ masukan berdasarkan penglihatannya.
  3. Kepada semua anggota kelompok C dan D dipersilahkan melihat gambar asli (karikatur sederhana, namun berbeda dengan gambar pertama bagi kelompok A dan B). lalu kembali ke empat semula. Selanjutnya kepada mereka diperintahkan membuat gambar tiruan berdasarkan masukan/ perintah dari ketua kelompok. Anggota lainnya memberikan masukan tapi melalui ketua kelompok.
  4. Waktu 10 menit untuk tiap kelompok.
  5. Gambar-gambar hasil kerja sama tersebut ditempel di depan lalu dibandingkan masing-masing gambar dengan gambar asli. Hasil kelompok mana yang mendekati kebenaran.
  6. Sharing dan membuat kesimpulan (hubungan antara kerjasama dan hasil yang dicapai).

No comments:

Post a Comment

Kata Bijak :