"SELAMAT DATANG DI BLOG INI - SEMOGA ANDA MENDAPATKAN APA YANG ANDA CARI DI SINI"

Monday, June 10, 2013

Teknik berpidato (bagian 1)



TEKNIK BERPIDATO



Pendahuluan


a. Pengertian Pidato

Pidato ialah berbicara di depan atau dihadapan orang banyak.

b. Manfaat Pidato

Untuk menyampaikan pikiran, perasaan dan kehendak pembicara kepada orang banyak atau pendengar.

c. Usaha membangkitkan keberanian

  • Ketekatan dan ketekunan sewaktu memulai; sekali-kali janganlah beranggapan bahwa hal atau pokok soal yang akan disampaikan itu sukar untuk dilakukan atau akan disampaikan itu sukar untuk dilakukan dan tidak mungkin akan memperoleh hasilnya, karena dasar pemikiran semacam ini akan mengendorkan kemauan kita untuk memulai suatu persiapan pidato.
  • Kuasai materi dan disajikan pokok pembicaraannya sebaik mungkin agar kita berani angkat bicara dihadapan orang banyak maka terlebih dahulu kita harus mengetahui cara menyusunnya, serta tahu cara membawakan pidatonya. Janganlah kita berbicara sebelum merasa yakin mengenai sesuatu yang sungguh-sungguh kita ketahui dan patut kita ketahui.
  • Percaya diri ; Kita harus berusaha untuk menunjukan bahwa kita mempunyai rasa percaya pada diri sendiri dan kemampuan sendiri.
  • Hilangkan rasa bingung dan gugup, karena rasa bingung akan menyebabkan pikiran kita menjadi kosong, lupa segalanya, tidak tahu apa yang mau dikatakan; sedangkan rasa gugup akan menyebabkan mulut gemetar, badan keringat dan lutut bergoyang.



No comments:

Post a Comment

Kata Bijak :